Peduli Lingkungan, Babinsa Serda Widi Anugrah Komsos Bersama Pekerja TPA di Muara Fajar Timur

Peduli Lingkungan, Babinsa Serda Widi Anugrah Komsos Bersama Pekerja TPA di Muara Fajar Timur

Pekanbaru, GarisKhatulistiwa.com - Dalam upaya menjaga kebersihan dan keselamatan di lingkungan kerja, Babinsa Koramil 08/Rumbai Barat Kodim 0301/Pekanbaru, Serda Widi Anugrah melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama para pekerja Tempat Pembuangan Akhir (TPA) di Jalan Yossudarso KM 19, Kelurahan Muara Fajar Timur Kecamatan Rumbai Barat, Sabtu (18/10/2025).

Kegiatan tersebut menjadi ajang silaturahmi dan pembinaan teritorial, sekaligus mempererat hubungan antara Babinsa dengan masyarakat yang sehari-hari bertugas menjaga kebersihan kota.

Dalam kesempatan itu, Serda Widi Anugrah memberikan imbauan agar setiap pekerja selalu mengutamakan keselamatan kerja, terutama mengingat banyaknya kendaraan pengangkut sampah yang keluar-masuk area TPA setiap saat.

“Saya ingatkan kepada rekan-rekan pekerja agar selalu berhati-hati dalam bekerja. Pastikan area kerja tetap aman, gunakan alat pelindung diri, dan jangan lupa berdoa sebelum memulai aktivitas agar selalu dalam lindungan Allah SWT,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya menjaga kebersihan di setiap sektor kerja yang sudah ditentukan oleh pimpinan TPA, serta mengingatkan agar pekerja tetap waspada terhadap potensi longsor tumpukan sampah akibat curah hujan tinggi.

Selain itu, Babinsa juga mengimbau warga untuk mewaspadai aksi pencurian yang kadang terjadi di sekitar lokasi TPA.

“Kalau ada hal-hal yang mencurigakan, segera laporkan ke Babinsa atau Bhabinkamtibmas supaya bisa segera ditindaklanjuti,” tambahnya.

Salah seorang pekerja TPA, Andi (38), menyambut baik kehadiran Babinsa di tengah mereka. Ia menilai kehadiran aparat TNI di lapangan memberikan semangat tersendiri bagi para pekerja yang setiap hari bergelut dengan sampah.

“Kami senang Babinsa datang dan memberi perhatian. Biasanya kami kerja saja tanpa banyak arahan, tapi sekarang jadi lebih semangat karena ada yang peduli dengan keselamatan kami,” ungkap Andi.

Secara terpisah, Danramil 08/Rumbai Barat Kapten Inf Simon Petrus Ginting mengatakan kegiatan Komsos seperti ini merupakan bagian dari pembinaan teritorial yang terus digiatkan jajaran TNI AD, khususnya Babinsa di wilayah binaan.

“Melalui kegiatan seperti ini, Babinsa bisa langsung menyentuh masyarakat dan memahami kondisi lapangan. Ini bukan sekadar menyampaikan pesan keamanan, tapi juga membangun rasa kebersamaan dan tanggung jawab sosial,” terang Danramil.

Kegiatan berjalan aman, lancar, dan kondusif, disertai dengan suasana akrab antara Babinsa dan para pekerja TPA. Kehadiran Serda Widi di tengah masyarakat menjadi bukti nyata komitmen TNI dalam mendukung kebersihan dan keselamatan lingkungan kerja di wilayah binaannya.
(Pendim 0301)

TERKAIT